Info Dunia Pendidikan Terbaru Persiapan Tahun Ajaran Baru di Tengah Pandemik COVID-19
Reported By : Litbang-Mandiri News
Writer : Dede Priatna, S.Pd
Tahun Pembelajaran Baru hanya tinggal menghitung hari, kurang dari satu bulan untuk memasuki tahun ajaran baru 2020-2021, namun bagaimana kesiapan dari Sekolah maupun Peserta didik.
Informasi yang berhasil kami rangkum adalah :
1. Bahwa benar tahun ajaran tetap akan dilaksanakan tanggal 13 Juni 2020, namun hal tersebut bukan berarti Peserta didik sudah dapat masuk kembali bertatap muka seperti sediakala di sekolah.
2. Kendati masuk pada tgl. 13 Juni 2020 Proses pembelajaran tetap dilaksanakan melalui PJJ / Pembelajaran Jarak Jauh ( Daring).
3. Bagi Sekolah yang di tetapkan sebagai sekolah yang berada di zona Hijau sekolah dapat dibuka kembali dengan tetap melaksanakan protokol kesehatan berdasarkan anjuran dari pemerintah, mentri kesehatan dan mentri pendidikan dan kebudayaan, pihak sekolah harus memastikan ketersediaan alat kebersiahan seperti tempat cuci tangan, sabun, face shield, alat pengukur suhu, hand sanitizer dan lainnya.
4. Bagi Orangtua yang berada di zona hijau namun masih merasa khawatir maka Peserta didik tidk diwajibkan untuk hadir kesekolah dan dapat meminta kepada guru / pihaksekolah untuk adanya pembelajaran via daring / jarak jauh.
5. Seluruh kegiatan ekstrakulikuler yang dalam pelaksanaannya bersifat berkumpul atau menimbulkan kerumunan di nonaktifkan sementara.
6.Pihak sekolah dan pengajar di tuntut untuk dapat bertransformasi dalam menyediakan media pembelajaran berbasis IT.
7. Dana Bos dapat digunakan untuk pembelian Pulsa/ Quota Guru maupun peserta didik dengan jumlah / nominal yang proposional sesuai dengan kebutuhan proses pembelajaran
8. Bagi sekolah yang berada di perdalaman dan belum terdapat akses internet maka Peserrta didik tetap dapat belajar di rumah dengan mengikuti acara pembelajaran yang di tayangkan oleh TVRI yang bekerjasama dengan kementrian pendidikan dan kebudayaan
9. Penentuan waktu pembukaan sekolah kembali di canangkan awal tahun 2021 namun demikian tergantung dari perkembangan penambahan kasus positif covid-19, apabila kasus sudah melandai dan selama 2 minggu berturut-turut tidak ada penambahan kasus maka sekolah dapat dibuka kembali.
10. Orangtua yang menyekolahkan anaknya di sekolah swasta masih berkewajiban menunaikan kewajibannya untuk membayar SPP / Iuran jika ada sesuai dengan kebijakan sekolah hal tersebut berlaku apabila di sekolah tersebut menyelenggarakan pembelajaran jarak jauh. apabila sekolah tersebut tidak menyelenggarakan proses pembelajaran jarak jauh maka pihak sekolah diharapkan melakukan proses pembelajaran lainnya sesuai dengan situasi dan kondisi dengan tetap menjalankan protokol kesehatan.
11. Untuk Sekolah swasta diminta untuk mengkaji kembali dan memberikan pengurangan dari iuran yang dibebankan kepada orangtua sebagai bentuk kebijakan yang turut memperhatikan keadaan dampak ekonomi di kala pandemik covid 19.
sekian rangkuman info dunia pendidikan berkaitan dengan persiapan tahun ajaran 2020-2021.
Post a Comment